Ditengah Pandemi tidak mengurangi semangat nasionalisme
JAYAPURA – Upacara peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke 75 tingkat Kota Jayapura, yang berlangsung di lapangan Kantor Walikota Jayapura, digelar sederhana dengan mematuhi protokol Kesehatan.
Wali kota Jayapura DR Benhur Tomi Mano mengatakan, peringatan HUT RI yang ke-75 di tahun 2020 sangat berbeda, karena Indonesia dilanda wabah Covid 19, sehingga upacara berlangsung sesuai protokoler kesehatan.
Kendati Covid-19 menghantam Indonesia dan khususnya Kota Jayapura, kata Wali kota, tidak mengurangi semangat nasionalisme dan patriotisme warga kota Jayapura, untuk terus mengisi kemerdekaan.
“Kami sangat menghargai para pejuang kemerdekaan, para pahlawan yang memperjuangkan kemerdekaan sampai titik darah penghabisan,”ungkapnya, Senin (17/08).
Generasi yang sekarang, lanjutnya, harus melanjutkan pembangunan dibidang Pendidikan, Kesehatan, dan Infrastruktur .
“Tujuan kita tentu sesuai dengan alinea ke-4 Undang-Undang Dasar 1945, yaitu memajukan kesejahteraan umum, secara khusus di Kota Jayapura dan dalam hal ini kita sudah lakukan,” katanya.
Menurut Wali kota, wabah ini tidak membuat kita lengah, kita harus bangkit, kita maju dan kuat sesuai dengan motto kemerdekaan ” Indonesia maju “.
“Selain maju di segala bidang, kita juga maju untuk melawan pandemi sehingga kita keluar dan menjalani kehidupan yang normal, untuk itu mari masyarakat Kota Jayapura kita kuat, kita maju melawan covid 19 ini, dengan terus mengisi pembangunan di segala bidang, supaya kita terus maju untuk mempertahankan NKRI. Papua dan kota Jayapura merupakan bagian integral yang tidak dapat dipisahkan,” tegasnya.
Menurut Benhur Tomi Mano, tema Indonesia maju ini juga tentu menjadi cambuk untuk peningkatan pelayanan di segala bidang.
“Maka dari itu kita ingin memudahkan, membahagiakan masyarakat kota dengan sistem online, kita siap sebagai pelayan masyarakat dengan mempermudah sistem birokrasi, tidak terlalu panjang dan berbelit-belit, kita pangkas dan memberikan pelayanan yang cepat, tepat, transparan yang akuntabel kepada masyarakat kita,” jelasnya.
Yang tujuan akhirnya meningkatkan kesejahteraan, dan kedamaian masyarakat Kota Jayapura.
Dalam upacara HUT Kemerdekaan RI ke 75 ini inspektur upacara Wali Kota Jayapura DR Benhur Tomi Mano. Komandan upacara Danramil 1701-03/Abepura,Kapten Inf Yubelinus Simbiak. Pembaca teks proklamasi oleh Wakil Ketua I DPRD Kota Jayapura Joni Y.Betaubun,SH,MH. Pembaca Teks Pancasila oleh Ketua FKPPI Kota Jayapura Dani Parojer.
Sementara pengibar bendera yaitu Lukas Twenty, Yeremia.S.M. Merauje dan Michelle.E. Rumansara. (Gerald)