BerandaKilas PapuaMiris, ODP dan PDP Terus Bertambah

Miris, ODP dan PDP Terus Bertambah

JAYAPURA-Sungguh miris kondisi yang saat ini terjadi, Orang Dalam Pemantauan (ODP) dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19 (Virus Corona) di Papua terus bergambah.

Data yang diperoleh Bintang Papua dari Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Papua, ODP berjumlah 2.311 (jiwa sedangkan PDP berjumlah 43 jiwa.

Juru Bicara (Jubir) Satgas Covid-19 Papua, dr Silwanus Sumule,Sp,OG menjelaskan bahwa penambahan lima orang tersebut berada di Kawasan Kota Jayapura satu (1), Kabupaten Jayapura satu (1), Kabupaten Mimika dua (2) dan Mamberamo Raya satu (1) jiwa.

“Dari sebelumnya jumlah PDP 41 menjadi 43 namun ada juga yang telah dirumahkan dari Kabupaten Mappi ada dua (2), dan Kota Jayapura ada satu (1) orang, “ terangnya.

Sehubungan dengan itu, dari 29 Kabupaten/Kota di bumi cenderawsih 22 diantaranya telah melaporkan tentang upaya dari pemerintah terkait pencegahan Covid-19 di wilayah mereka.

“Baik itu menyangkut ODP, PDP, pasien yang diinyatakan posifit dan sebagainya namun masih ada tujuh kabupaten yang melaporkan,” tuturnya.

“Tujuh (7) kabupaten tersebut ialah Puncak, Nduga, Yalimo, Dogiay, Deyai, Intan Jaya dan Sarmi, “ sambung dr Sumule.

Ia berharap bahwa dalam hari-hari ke depan semua Kabupaten/Kota secara terus-menerus melaporkan kondisi dan kinerja mereka khususnya dalam hal penanganan Covid-19.(berti)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Populer

Komentar Terbaru

error: Content is protected !!