JAYAPURA– Liza Armanita Madjar pemain bernomor punggung 10 dari tim sepakbola PON Putri Papua mencetak gol indah bagi kemenangan Papua saat melawan tim sepak bola putri Jawa Barat di Stadion Katalpal di Merauke, Senin (11/10/2021) sore.
Puteri kedua dari Thomas Madjar dan Touscha Iba ini telah mengoleksi empat gol selama bertanding sepak bola putri Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Tahun 2021. Dua gol saat Papua melawan Papua Barat dengan skor telak 7-0, dua gol ke gawang Jawa Barat saat babak penyisihan dan babak final melawan Jawa Barat.
Ponakan dari Erol Iba mantan bek timnas dan Persipura ini mulai menekuni sepak bola sejak usia lima tahun, mengawali karier sepak bola di Sekolah Sepak Bola (SSB) Batik Kotaraja.
“Dia sangat suka bermain sepak bola,” ujar Thomas Madjar seraya menambahkan putri kandungnya sejak usia lima tahun sudah tekun berlatih.
Selanjutnya perempuan kelahiran 10 April 2006 ikut dalam Festival Sepak Bola anak anak Danone 2016 dan menjadi juara region Papua.
Ia merupakan satu satunya pesepakbola perempuan selama Danone di Papua maupun ke Jakarta. Berkat prestasinya itu pada 2012-2013 bersama SSB Batik FC meraih juara kedua dalam Turnamen Timo Kapisa Cup di Jayapura.
Selanjutnya pada 2013, ikut dalam Festival Asosiasi Sekolah sepak bola Indonesia (ASSBI) di Cibubur, Jakarta. Tahun 2014 bersama SSB Batik ikut Pra Danone di Lapangan Trikora Kota Jayapura. Prestasi lainnya pada 2015 bergabung dengan SSB Blue Eagle meraih juara pertama Indonesia Nations Cup (INC) di Jakarta.
Berikutnya pada medio 20 Februari bersama SSB Batik A meraih juara pertama mewakili Papua dan Papua Barat dalam Final AQUA Danone Nation Cup (DNC) 2016 Juli di Jakarta. Terbaru, Lisa akan menimba ilmu di Thailand.
Dia juga terdaftar dalam skuat tim gabungan sepakbola wanita (Galanita) Papua persiapan PON XX/2020. Head of Brand and Communication, PT AIA FIinancial, Kathryn Monika Parapak mengatakan, AIA 100 Talents Go to Phuket juga merupakan bagian dari perayaan 100 tahun AIA di Asia sebagai wujud komitmen AIA dalam membantu masyarakat hidup lebih sehat, lebih lama dan lebih baik.
Ajang pencarian bakat ini terbuka untuk anak laki-laki dan perempuan usia 10-12 tahun dan 100 talenta terbaik dari program ini, Liza Madjar terpilih mengikuti AIA Elite Football Training Camp di Phuket, Thailand bersama Global Football Development Coach Tottenham Hotspur.
SSB Batik juga telah melahirkan pesepak bola berbakat seperti Ramai Rumakeik striker Persipura dan timnas Indonesia dan David Rumakeik bek kiri Persipura.(Humas PB PON XX/nk)