BerandaPolitikJhon NR Gobai: Sampai Saat Ini Moratorium DOB Belum Dicabut

Jhon NR Gobai: Sampai Saat Ini Moratorium DOB Belum Dicabut

JAYAPURA-Belakangan ini isu pemekaran Daerah Otonomi Baru (DOB) Mapia Raya hangat diperbincangkan bahkan menimbulkan pro dan kontra di Media Sosial (Medsos). Menyangkut hal itu, Sekretaris II Dewan Adat Papua, Jhon NR Gobai angkat bicara.
Menurut Jhon Gobai, hingga saat ini Presiden Ir H Joko Widodo (Jokowi) belum mencabut moratorium DOB baik itu tingkat provinsi maupun kabupaten. Untuk itu Jhon Gobai meminta masyarakat tetap tenang.
“Elit politik juga tidak saya minta tidak menyampaikan statement atau rancana yang kemudian berujung kepada konflik antar masyarakat Mapia,” pintanya.
Menurutnya, alangkah baiknya rencana pemekaran DOB Mapia Raya dimusyawarakan dengan masyarakat di kampung-kampung. Sehingga rencana pemekaran DOB Mapia Raya muncul dari masyarakat sendiri.
“Akan lebih baik Pemerintah Kabupaten Dogiyai sungguh-sungguh bekerja melayani rakyat di daerah Mapia,” tuturnya.
Ditambahkannya, yang perlu diingat oleh elit dan masyarakat, hingga saat ini moratorium DOB belum dicabut.
“Orang Mee di wilayah adat Mapia ini, wilayahnya luas ada di antara Kabupaten Nabire sampai di Dogiyai bahkan masuk sedikit juga di Kaimana. Nah, sekarang saya pikir untuk sementara perhatian Kabupaten Dogiyai, Nabire maupun Kaimana ini penting kepada mereka,” pungkasnya.(nik)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Populer

Komentar Terbaru

error: Content is protected !!