BerandaYahukimoDinkes Yahukimo Gelar Pelatihan Peningkatan Kapasitas Puskesmas

Dinkes Yahukimo Gelar Pelatihan Peningkatan Kapasitas Puskesmas

DEKAI-Upaya penyelidikan epidemiologi dan surveilans, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Yahukimo menggelar kegiatan peningkatan kapasitas Puskesmas selama dua hari (23-24/9) yang berlangsung di aula Dinas Kesehatan, selasa (23/9). Pelatihan tersebut diikuti oleh 33 Kepala Puskesmas di Kabupaten Yahukimo.

Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Yahukimo, Emaus Heluka menjelaskan kegiatan peningkatan kapasitas Puskesmas yang dilakukan dalam rangka penyelidikan epidemiologi dan surveilans pencegahan penyakit menular di Kabupaten Yahukimo.

“Pagi tadi (Rabu,red) kami sudah buka kegiatannya dan akan dilakukan dalam dua hari. Hari ini (Rabu,red) dan besok (Kamis,red),” kata Emaus.

Heluka mengatakan pelatihan yang dilakukan bertujuan untuk meminimalisir pelayanan kesehatan yang selama ini tidak berjalan dengan baik kepada masyarakat antara lain pelayanan imunisasi, polio, malaria, TBC dan pemeriksaan HIV AIDS, di 33 Puskesmas yang ada di Kabupaten Yahukimo.

Heluka mengakui bahwa selama ini pihaknya tidak pernah memberikan pelatihan khusus bagi kepala-kepala Puskesmas, sehingga dengan adanya pelatihan ini para kepala Puskesmas diharapkan dapat memahami materi-materi yang diberikan dan dapat menjalankan dengan baik di tempat tugas pelayanan masing-masing.

“Sebelumnya kegiatan seperti ini kami buat tapi hanya tingkat PKM yang ada di Ibu Kota Kabupaten Yahukimo (Dekai,red). Sedangkan yang berada di luar belum, jadi kami adakan kali ini,” terangnya.

Heluka berharap agar seluruh Puskesmas yang berada di Kabupaten Yahukimo terus meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, terutama tiga Puskesmas yang ada di Distrik Dekai diantaranya Puskesmas Dekai, Aplim dan Jalan Gunung.  Sebab, ketiga Puskesmas tersebut merupakan tolak ukur bagi Puskesmas lainnya yang berada di beberapa distrik lainnya.

Kendati demikian, ia meminta kepada Puskesmas lainnya agar lebih meningkatkan lagi mutu pelayanan kesehatan dalam pelayanan kepada masyarakat.(ruland kabak).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Populer

Komentar Terbaru

error: Content is protected !!