BerandaHukrimDi Sentani, Sesosok Mayat Ditemukan di Trotoar

Di Sentani, Sesosok Mayat Ditemukan di Trotoar

JAYAPURA-Warga Pos 7 Sentani di Kabupaten Jayapura dikagetkan dengan penemuan sesosok mayat terlentang di trotoar jalan pada Sabtu (20/3) kemarin.
 Penemuan ini bermula ketika saksi bernama Apius Tabuni yang baru keluar rumah di Pos 7, hendak menuju Doyo Baru, pukul 06.00 WIT. Sesampainya di koridor jalan utama, saksi melihat mayat yang tak diketahui namanya itu terlentang di samping trotoar. Hal itu sempat membuat geger warga setempat hingga mengundang kerumunan.
 Kapolres Jayapura, AKBP Victor Dean Mackbon melalui Kasat Reskrim Polres Jayapura AKP Sigit Susanto menyebut jenazah berinisial EK, pria, warga Pos 7 Sentani.
 “Korban berinisial EK warga Pos 7 Sentani. Saat ditemukan, EK sudah tak bernyawa dengan posisi tergeletak di samping trotoar jalan dengan menggunakan kaos dan celana pendek,” kata Sigit, Minggu (21/3).
 Jenazah EK telah dievakuasi ke RS Youwari Sentani untuk divisum. Sementara, kasus ini masih dalam penanganan Satuan Reskrim Polres Jayapura.
 Pemeriksaan awal, kata Sigit, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh EK, baik luka benda tajam maupun akibat benda tumpul. Namun pihaknya masih menunggu pemeriksaan dari petugas medis.
 “Belum diketahui pasti penyebab meninggalnya korban yang ditemukan dalam kondisi tergeletak di samping trotoar jalan. Namun kami masih melakukan pengembangan terkait kasus tersebut,” jelasnya.(tmb)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Populer

Komentar Terbaru

error: Content is protected !!