JAYAPURA- Penjabat Sekretaris Daerah Papua, Doren Wakerkwa melantik pengurus Dewan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Daerah Provinsi Papua periode 2019-2024.
Pelantikan berlangsung di Swiss-belhotel Kota Jayapura, Kamis (11/2/2021). Turut hadir anggota Forkopimda, pimpinan BUMN, BUMD dan stakeholder yang bergerak di bidang komunikasi.
Doren meminta, Dewan TIK dalam menjalankan tugas, bisa menjabarkan visi Gubernur dan Wakil Gubernur (Wagub) Papua dalam menjalankan tugas menyebarkan informasi kepada masyarakat.
“Visi gubernur sudah jelas, yakni mewujudkan Papua bangkit, mandiri dan sejahtera yang berkeadilan. Untuk itu, penyebaran informasi penting harus merata dan akurat,” ujarnya.
Disamping itu, dirinya juga meminta Dewan TIK agar bisa membantu Pemerintah Provinsi Papua. Untuk itu harus kompak dan profesional dalam menjalankan tugas.
“Informasi dari pemerintah, instansi negara dan stakeholder lainnya sangat banyak. Disinilah peran Dewan TIK sangat diperlukan. Silakan segera susun program kerja dan laporkan  ke Pemerintah Provinsi Papua,” katanya.
Sementara Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Papua, Jery Yudianto berharap, Dewan TIK Daerah bisa menjadi agen perubahan serta agen percepatan dalam pembangunan daerah khususnya pelayanan publik.
“TIK harus bisa menjadi alat percepatan dalam pembangunan daerah dan Dewan TIK haruslah bisa menjadi manfaat bagi masyarakat terutama bidang informasi,” katanya. (berti)