BerandaRagamHadiri Raker Dewan Masjid Indonesia, Wakil Wali Kota Ingatkan Jaga Toleransi

Hadiri Raker Dewan Masjid Indonesia, Wakil Wali Kota Ingatkan Jaga Toleransi

JAYAPURA-Pimpinan Daerah Dewan Masjid Indonesia Kota Jayapura telah melaksanakan rapat kerja (Raker) masa bakti 2020-2025 dihadiri oleh Wakil Wali Kota Jayapura, Ir Rustan Saru,MM.

Pada kesempatan tersebut, Rustan Saru mengingatkan pentingnya mengedepankan toleransi. Dan saling menghargai serta menghormati antar-umat beragama.

Apalagi sambung Rustan Saru, baru-baru ini Kota Jayapura mendapatkan penghargaan Harmoni Award dari Kementerian Agama RI, sebagai kota yang penuh damai.

“Hal ini harus didukung oleh semua elemen masyarakat yang ada di kota ini,” kata Rustan Saru dikutip dari website Humas Setda Kota Jayapura, Rabu (11/11).

Lebih lanjut kata Rustan Saru, hal penting lainnya yang harus dilakukan adalah pendataan lengkap tentang jumlah masjid dan musala yang ada di Kota Jayapura. Sehingga semuanya bisa terdata dengan baik.

“Ini penting sekali karena di kota ini ada 197 masjid dan musala. Perlu kita koordinasikan semuanya. Data ulang dengan tepat, berapa masjid dan berapa musalanya, dimana alamatnya, siapa ketuanya, siapa pengurus dan penanggung jawabnya, mana yang sudah punya sertifikat dan mana yang belum, termasuk fasilitasnya, jadi semuanya terdata dengan baik,” tandasnya.(nik)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Populer

Komentar Terbaru

error: Content is protected !!